Meskipun salah satu faktor penyebab terjadinya diabetes adalah dari makanan berkarbohidrat tinggi, beberapa makanan justru dapat menjadi obat alami untuk menurunkan kadar gula darah yang meningkat. Berikut ini daftar makanan yang dapat dikonsumsi sebagai obat herbal diabetes.
1. Ginseng
Ginseng merupakan salah satu tanaman yang sangat terkenal di seluruh dunia sebagai tanaman herbal yang berkhasiat. Bagian dari tanaman ginseng yang biasa digunakan adalah akarnya. Akar ginseng ini sering digunakan untuk menambah stamina.
Selain untuk menambah stamina, ginseng juga bermanfaat bagi penderita diabetes. Berdasarkan penelitian yang diterbitkan oleh Journal of Medicinal Plants Research, ginseng berkhasiat sebagai salah satu obat herbal untuk penderita diabetes. Baik akar, batang, daun maupun buah dari tanaman ginseng dinilai efektif dalam menurunkan kadar gula darah.
2. Kunyit
Kunyit biasanya digunakan sebagai salah satu bumbu masakan dan juga pewarna alami untuk makanan. Namun, rempah ini juga dapat dimanfaatkan sebagai obat alami untuk penyakit diabetes, selain karena memiliki kandungan antioksidan yang baik.
Berdasarkan penelitian, mengonsumsi 300 mg kunyit setiap hari mampu menurunkan kadar gula dalam darah hingga 18 persen. Studi lain juga menyebutkan bahwa mengonsumsi kunyit sebanyak 1,5 gram setiap hari selama kurang lebih 9 bulan, dapat mencegah perkembangan diabetes tipe 2.
3. Kayu Manis
Kayu manis memiliki senyawa yang dapat menurunkan tingkat resistensi insulin. Sehingga, kadar gula dalam darah dapat terkendali. Kayu manis juga dapat digunakan untuk meningkatkan metabolisme glukosa yang menghasilkan penurunan resiko penumpukan glukosa yang memicu penyakit diabetes.
Makanan maupun minuman yang mengandung kayu manis bisa dikonsumsi secara aman oleh penderita diabetes. Tentunya dalam jumlah yang wajar. Kamu bisa menggunakan kayu manis dalam bentuk bubuk maupun batangan sebagai obat herbal alami.
4. Jahe
Rempah dengan aroma yang khas ini memiliki banyak manfaat, salah satunya dapat dijadikan sebagai obat herbal diabetes. Mengonsumsi minuman herbal yang mengandung jahe secara rutin dapat membantu tubuh mengurangi kadar gula dalam darah.
5. Jintan Hitam
Jintan hitam sangat populer sebagai obat alami untuk berbagai jenis penyakit. Salah satunya adalah penyakit diabetes. Jintan hitam atau dikenal juga dengan nama habbatussauda dapat membantu tubuh melawan peradangan akibat infeksi, serta dapat membantu mengurangi kadar gula darah dan lemak dalam darah.
Dalam perawatan diabetes, Tim Dokter Jovee, dr. Irma Lidia, menegaskan pentingnya untuk melakukan pengendalian atau kontrol gula darah. Hal ini tentunya berguna untuk menghindari komplikasi lebih lanjut. Dr. Irma juga menarankan untuk tetap berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat, sesuai kondisi masing-masing pasien.